6 Waktu Paling Mustajab di Bulan Ramadhan

GUSTANI.ID - Alhamdulillah Allah masih memberikan kesempatan kepada kita untuk mencicipi manisnya bulan Ramadhan tahun ini. Bulan yang penuh dengan limpahan pahala dari Allah SWT dan sangat merugi bila tidak kita manfaat untuk mendulang pahala sekaligus mengikis dosa yang telah kita perbuat. 

Di bulan Ramadahan Allah juga menyediakan beberapa waktu yang mustajab untuk doa-doa hambanya yang dapat kita maksimalkan memohon kepada Allah agar diwujudkan harap kita. Ada 7 waktu terkabulnya doa yang bisa kita amalkan. Jika mendapati 6 kesempatan ini, jangan sampai disia-siakan untuk berdoa.

1. Waktu Sahur

Waktu sahur adalah waktu yang penuh dengan keberkahan. Dari Anas bin Malik, Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda,

تَسَحَّرُوا فَإِنَّ فِى السَّحُورِ بَرَكَةً

Makan sahurlah kalian karena dalam makan sahur terdapat keberkahan.” (HR. Bukhari no. 1923 dan Muslim no. 1095). Selain itu waktu sahur termasuk waktu-waktu mustajab karena berada disepertiga malam, waktu dimana Rabb kita turun. Rasulullah SAW bersabda: 

“Rabb kita turun ke langit dunia di sepertiga malam terakhir, lantas berfirman, “Siapa yang berdoa kepada-Ku, akan Aku kabulkan.” (HR. Bukhari 1145)

2. Saat Berbuka Puasa

Saat berbuka puasa adalah waktu yang mustajab untuk dikabulkannya doa seorang hamba. Rasulullah SAW bersabda:

ﺛﻼﺙ ﻻ ﺗﺮﺩ ﺩﻋﻮﺗﻬﻢ ﺍﻟﺼﺎﺋﻢ ﺣﺘﻰ ﻳﻔﻄﺮ ﻭﺍﻹﻣﺎﻡ ﺍﻟﻌﺎﺩﻝ ﻭ ﺍﻟﻤﻈﻠﻮﻡ

”Ada tiga doa yang tidak tertolak. Doanya orang yang berpuasa ketika berbuka, doanya pemimpin yang adil, dan doanya orang yang terzhalimi”. (HR. Tirmidzi no.2528, Ibnu Majah no.1752, Ibnu Hibban no.2405).

3. Antara Adzan dan Iqamah

Waktu diantara adzan dan iqamah adalah waktu yang mustajab yang dapat kita manfaatkan untuk memperbanyak doa. Rasulullah SAW bersabda: Dari sahabat Anas bin Malik radhiyallahu ‘anhu, Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda,

إِنَّ الدُّعَاءَ لَا يُرَدُّ بَيْنَ الْأَذَانِ وَالْإِقَامَةِ، فَادْعُوا

“Sesungguhnya doa yang tidak tertolak adalah doa (yang dipanjatkan) di antara adzan dan iqamah, maka berdoalah (di waktu itu).” (HR. Ahmad no. 12584)

4. Selesai Salat Lima Waktu

Selesai salat wajib lima waktu juga termasuk waktu yang mustajab untuk berdoa. Rasulullah SAW bersabda: “Doa apa yang paling didengar?” yaitu doa di akhir salat wajib.” (Jami’ ‘Ulum wa Al-Hikam, 1: 143-144)

5. Saat Sujud dalam Salat

Saat sujud adalah posisi terdekat seorang hamba dengan Rabbnya, sehingga harus kita maksimalkan untuk berdoa memohon kepada Allah SWT.

وَعَنْ أَبِي هُرَيْرَةَ – رَضِيَ اللهُ عَنْهُ – : أَنَّ رَسُوْلَ اللهِ – صَلَّى اللهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ – ، قَالَ :  أَقْرَبُ مَا يَكُونُ العَبْدُ مِنْ رَبِّهِ وَهُوَ سَاجِدٌ ، فَأَكْثِرُوا الدُّعَاءَ. .

Dari Abu Hurairah radhiyallahu ‘anhu, Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda, “Keadaan seorang hamba paling dekat dengan Rabbnya adalah ketika ia sedang bersujud, maka perbanyaklah berdoa saat itu.” (HR. Muslim)


6. Malam Lailatul Qadr

Keistimewaan bulan Ramadhan yang tidak dimiliki oleh bulan lainnya adalah kehadiran malam lailatul qadr. Malam yang lebih baik dari seribu bulan, yang mana amalan seorang hamba di malam tersebut lebih baik pahalanya dari seribu bulan amalan di bulan lain. Terlebih di malam qadr juga Allah tetapkan urusan seorang hamba, maka memintalah kepada Allah agar ditetapkan urusan kita selalu dalam kebaikan.

Allah SWT berfirman:

فِيْهَا يُفْرَقُ كُلُّ اَمْرٍ حَكِيْمٍۙ 

Terjemah : "Pada (malam itu) dijelaskan segala urusan yang penuh hikmah". (QS Ad Dukhan: 4)

Allah menerangkan bahwa pada malam "Lailatul Qadar", dijelaskan segala perkara yang berhubungan dengan kehidupan makhluk, hidup, mati, rezeki, nasib baik, nasib buruk dan sebagainya. Semuanya itu merupakan ketentuan dari Allah yang penuh hikmah sesuai dengan kebijaksanaan-Nya.


Semoga Allah mengijabah setiap doa kita di bulan Ramadan tahun ini.

Aamiin yaa robbal aalamin

Terimakasih telah berkunjung ke blog Gustani.ID, Semoga bermanfaat !
EmoticonEmoticon