Silabus USAS Terbaru : dari 3 Level Menjadi 2 Level

IAI merubah format Ujian Sertifikasi Akuntansi Syariah (USAS). Sejak pertama kali diselenggarakan tahun 2008, USAS menggunakan format 3 level yaitu Elementary - Intermediate - Advance. Per tahun 2020, format USAS dirubah menjadi hanya 2 level yaitu Level Dasar dan Level Profesional. USAS format baru membagi subjek ujian menjadi 5 Mata Ujian: 2 untuk Level Dasar dan 3 untuk Level Profesional. 

Yang menarik, USAS level dasar bisa diikuti oleh Mahasiswa S1 Akuntansi dan Level Profesional bisa diikuti oleh Mahasiswa semester 7 Akuntansi.  

Level Dasar 

USAS Level Dasar terdiri dari 2 mata ujian yaitu (1) Akuntansi Keuangan dan (2) Pengantar Fikih Muamalah. Soal USAS berjumlah 45 soal pilihan ganda dengan dengan durasi 90 menit per mata ujian. Ujian dilaksanakan 1 hari dari jam 09.00 s/d 11.30 untuk mata ujian Pengantar Fikih Muamalah dan dilanjutkan jam 13.30 s/d 15.00. Berikut ini rincian silabus USAS Level Dasar :


Catatan :
Pemegang CAFB dan peserta ujian CAFB yang telah lulus subyek Akuntansi Keuangan tidak perlu mengambil Akuntansi Keuangan.


Level Profesional

USAS Level Profesional terdiri 3 mata ujian yaitu (1) Akad, Tata Kelola, dan Etika Syariah, (2) Akuntansi Syariah, dan (3) Akuntansi Keuangan Terapan. Soal untuk level profesional jumlah soalnya 30 pilihan ganda dan 3 soal essay dengan durasi 120 menit per mata ujian. Waktu ujian 2 hari. Berikut ini rincian silabus USAS Level Profesional:


Catatan :
Pemegang CA dan peserta ujian CA yang telah lulus subyek Pelaporan Korporat tidak perlu mengambil subyek Akuntansi Keuangan Terapan

Bagi peserta yang lulus USAS level dasar dan level profesional, maka berhak untuk mendapat gelar SAS dengan kewajiban untuk mengikuti PPL IAI dengan 10 SKP per tahun.

Yuk jadi profesional dibidang Akuntansi Syariah !


Sumber : IAI

1 comment:

Terimakasih telah berkunjung ke blog Gustani.ID, Semoga bermanfaat !
EmoticonEmoticon