GUSTANI.ID - Laporan keuangan adalah salah satu bahan pengambilan keputusan ekonomi para pengguna. Terlebih bagi lembaga keuangan syariah. Laporan keuangan syariah memiliki 3 tujuan utama yang membedakanya dengan laporan keuangan pada umumnya.
Tiga tujuan utama laporan keuangan syariah adalah :
- Menyediakan informasi keuangan yang menyangkut posisi keuangan dan kinerja keuangan. Tujuan ini salah satunya dipakai oleh investor saat akan memutuskan apakah akan berinvestasi atau tidak.
- Menyediakan informasi kepatuhan syariah. Tujuan ini dipakai oleh Dewan Pengawas Syariah (DPS) dalam mengevaluasi apakah entitas syariah patuh atau tidak terhadap prinsip syariah.
- Menyediakan informasi tanggungjawab sosial. Tujuan ini dipakai oleh masyarakat pada umumnya dalam menilai apakah entitas syariah memiliki tanggungjawab sosial terhadap masyarakat.
Pada tanggal 24 Agustus 2019, Dekopenda Kabupaten Cirebon bersama KSPPS BMT Al Falah Berkah Sejahtera mengadakan BIMTEK KOPERASI SYARAIAH dengan tema "Teknik Penyusunan dan Analisa Laporan Keuangan Koperasi Syariah" dengan pemateri Gustani, SEI.,M.Ak.,SAS. Pelatihan dilaksanakan di Hotel Tryas Cirebon, diikuti oleh 28 peserta dari 16 Koperasi Syariah dan Koperasi Karyawan se wilayah Ciayumajakuning. Tujuan pelatihan ini adalah untuk memberikan pemahaman kepada pengelola koperasi syariah terkait proses penyusunan laporan keuangan koperasi syariah dan bagaimana teknik analisa yang sederhana.
UNTUK KERJASAMA PELATIHAN TERKAIT AKUNTANSI KOPERASI SYARIAH DAPAT MENGHUBUNGI
Terimakasih telah berkunjung ke blog Gustani.ID, Semoga bermanfaat !
EmoticonEmoticon