Pelatihan Akad Syariah BMT Se-Cirebon


Alhamdulillah pada tanggal 28 Maret 2017 kemaren saya dapat berbagi dengan kurang lebih 40 pengelola dari 9 BMT di Wilayah Cirebon dalam agenda Pelatihan Akad Syariah Produk BMT yang diadakan oleh PUSKOPSYAH CIREBON.


Pelatihan ini dilaksanakan untuk menambah pengetahuan pengelola BMT terhadap akad-akad syariah. dilaksanakan dari jam 09.00 sd 15.00 di salah satu RM. 

Pengelola BMT harus paham dengan aspek syariah setiap produk BMT, baik produk penghimpunan dana maupun penyaluran dana. Sebab mereka lah yang akan memberikan penjelasan langsung kepada masyarakat luas.

Cakupan materi yang saya sampaikan dalam pelatihan akad syariah kali ini adalah :
  1. Konsep dasar Fikh Ekonomi Islam
  2. Memahami transaksi yang dilarang
  3. Memahami ketentuan akad wadiah pada produk simpanan BMT
  4. Memahami ketentuan akad mudhrabah pada produk simpanan BMT
  5. Akad murabahah pada produk pembiayaan BMT berdasarkan Fatwa DSN MUI (DP, diskon, potongan, rescheduling, konversi akad, denda, ekekusi jaminan, top up, dll)
  6. Akad Ijarah pada produk pembiayaan BMT berdasarkan Fatwa DSN MUI
  7.  Akad Musyarakah pada produk pembiayaan BMT berdasarkan Fatwa DSN MUI
Kontak kerjasama 082357909050

Terimakasih telah berkunjung ke blog Gustani.ID, Semoga bermanfaat !
EmoticonEmoticon